Sebagai blogger pemula saya akan bercerita tentang pengalaman saya agar anda terinspirasi dengan cerita saya.Sebagai orang yang baru mengenal blog mungkin pantas jika membuat kesalahan.Tapi dari kesalahan itu lah anda dapat belajar.Seperti pengalaman Jember Preker yang ingin menyalurkan hobby memberi informasi dan ingin mendapatkan dukungan dari search engine terbesar GOOGLE.
Pada awalnya segala cara dilakukan seperti copas,membuat tautan yang vulgar,bahkan membuat klik yang tidak pantas demi menaikkan traffic agar mendapat dukungan GOOGLE.Saat traffic JP mulai naik saya mencoba daftar GOOGLE Adsense.Dengan membaca syarat yang di tentukan yaitu harus mempunyai domain .com saat itulah berbagai cara saya gunakan untuk mendapatkan domain.
Saat itu saya putus asa karena tidak punya uang untuk membeli domain yang mahal untuk ukuran bocah sekolah dan saya mulai berfikir mungkin daftar Adsense dapat menggunakan website domain site.google.com ( karena kepolosan saya berfikir alamat itu bentuk kesatuan fitur dari blog). Akhirnya saya daftar dengan site.google.com/jemberpreker.
Mungkin bagi master blog yang sudah mempunyai akun Adsense tertawa membaca pengalaman saya ini dan saya pun juga tertawa,Tidak sebatas itu kebodohan saya sebagai blogger yang baru.Saya mendaftartar Adsense dengan alamat email blog saya.Tapi itu dulu waktu saya belum lulus sekolah dan sekarang saya mendapatkan akibat dari kebodohan pada waktu itu.Email saya tidak bisa di buat untuk mendaftar Adsense lagi karena salah mendaftar adsense dengan alamat site.google.com/jemberpreker :D.
Tapi sekarang saya membuat email baru untuk mencoba kembali mendaftar google adsense dan mendapatkan kendala dari kesalahan saya dulu :
- Artikel JP banyak yang melanggar peraturan Adsense.
Ex : konten yang kurang pantas untuk di lihat anak di bawah umur dan video blue mudah di dapatkan di blog saya.Akibatnya sulit di tangani karena sudah di indexs GOOGLE.
- Banyak tautan yang tidak baik dan melanggar peraturan TOS GOOGLE.Sepert menautkan link ke Video yang tidak layak untuk di tonton anak kecil bahkan ada auto klik jika krusor di arahkan.
- Parahnya lagi Jember Preker banyak membuat pembaca kecewa karena copas dari blogger sahabat semua.Dan sekarang sudah banyak yang saya perbaiki jika ingat saya akan menghapus dan atau memberi sumbernya.
- Semua harus di perbaiki untuk mendapatkan approve dari GOOGLE dan jumlah yang harus di perbaiki tidak sedikit.
Semoga pengalaman saya ini memberi pembelajaran bagi blogger pemula untuk mengambil hal positif dari kejadiaan pengalaman saya sekitar 1 tahun lalu ini.Untuk memperbaikinya sangatlah susah dalam waktu beberapa bulan saya bisa mengatasinya.Semoga blogger pemula mempunyai cerita lucu yang lainnya.